Kreasi Mama Punya Cerita - Punya nasi sisa, jangan dibuang karena kita bisa menyulapnya menjadi menu sarapan atau bekal anak sekolah yang enak banget, namanya : Nasi Kepal Nampol. Meski dibuat dari nasi sisa, namun kalau kita padukan dengan bahan-bahan kekinian, pasti dech bikin anak-anak atau keluarga tercinta jadi ketagihan. Cara membuat nasi kepal nampol sangatlah mudah dan tidak ribet, cukup dengan memadukan nasi dengan beberapa bumbu serta bahan favorit Anda, seperti misalnya : bakso, sosis, ayam, udang dan lainnya. Resep Cara Buat Singkong Goreng Keju Cokelat, Empuk Renyah dan Mekar Bikin Nagih
Penasaran bagaimana cara membuat nasi kepal nampol banget ala Mama punya Cerita, simak langsung resep cara membuatnya berikut ini : Resep Cara Buat Pisang Bakar Gulung, Enaknya Bikin Pengen Nambah Terus
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
• 1 piring nasi• 5 bh bakso sapi,belah menjadi dua
• 5 bh Sosis, belah menajdi 2
• 2 butir telur
• 2 siung bawang putih
• Garam secukupnya
• Merica bubuk, secukupnya
• Kaldu bubuk secukupnya
• Minyak goreng secukupnya
• Saus dan mayonnaise, secukupnya
• Stik es krim, secukupnya
Cara Membuat :
1. Haluskan nasi sebentar (tidak perlu sampai halus banget)2. Tambahkan garam, merica bubuk, kaldu bubuk dan bawang putih halus
3. Tambahkan telor, aduk merata
4. Tusuk sosis dan bakso pada stik es krim
5. Kepal-kepal nasi di lapisan luarnya, lakukan hingga selesai
6. Campurkan tepung bumbu dan air, aduk merata, lalu campurkan telur. Aduk merata
7. Baluri nasi kepal dengan telor hingga merata
8. Panaskan minyak goreng,lalu masak hingga matang kecokelatan
9. Sajikan nasi kepal dengan saus dan mayonasise
Mudah dan praktis banget khan cara membuat Nasi kepal nampol. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.