Kreasi Mama Punya Cerita - Tepung
termasuk bahan yang sulit dilepaskan dari dari kebutuhan sehari-hari,
karena memang ada banyak makanan yang diolah menggunakan tepung. Bicara
masalah tepung, ternyata ada banyak sekali jenis tepung dan tentunya
beda pula fungsinya. Salah memilih jenis tepung, tentu hasil masakan
jadi kurang maksimal. Jika selama ini Anda merasa kebingungan untuk
membedakan jenis-jenis tepung, maka disini kita akan membagikan
informasinya untuk Anda semua. Ini Dia Perbedaan Baking Soda, Soda Kue dan Baking Powder
jenis tepung/http://aminoapps.com
1. Tepung Terigu
Tepung
terigu termasuk tepung yang banyak sekali digunakan untuk bahan utama
kue, mie, cake, dan ainnya. Tahukah Anda jika tepung terigu dibuat dari
gandum, adapun jenis terigu dibedakan lagi menjadi tiga, yakni : terigu
protein tinggi (lebih elastic dan mudah mengembang, untuk bahan roti,
mie), terigu protein sedang (untuk adonan fermentasi, misalnya : donat,
bakpau, cake, bapel, onde-onde, dan lainnya) dan terigu protein rendah
(untuk membuat kue kering, pastel, gorengan, dan lainnya). Tips dan Cara Memasak Sagu Mutiara Agar Tidak Hancur Dan Matang Sempurna
2. Tepung beras dan tepung ketan
Tepung
ini sesuai dengan namanya, yakni dibuat dari beras atau ketan. Keduanya
biasa dimanfaatkan untuk membuat cemilan atau jajanan pasar, misalnya :
untuk tepung beras untuk bubuk, nagasari, lapis, pelapis gorengan, dan
lainnya. Untuk tepung ketan untuk bahan membuat wingko, getas, dan
lainnya.
3. Tepung Sagu
Tepung
sagu dibuat dari saripati batang pohon sagu yang sifatnya kenyal
sehingga banyak dimanfaatkan untuk bahan bakso, pempek, tahu bakso, bika
ambon, dan lainnya. Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah dan Tidak Lembek
4. Tepung Hunkwe
Tepung
hunkwe terbuat dari saripati kacang hijau yang seringkali dimanfaatkan
sebagai bahan membuat kue tradisional yang teksturnya lembut dna kenyal,
mislanya : cendol, nagasari, kue cantik manis, dan bsia juga dijadikan
campuran pelapis gorengan
5. Tepung Tapioka
Tepung
tapioca terbuat dari saripati singkong atau ubi kayu yang memiliki
tekstur kenyal. Biasanya dimanfaatkan untuk campuran bakso, dadar
jagung, campuran bubur kacang hijau, dan kue lainnya.
6. Tepung maizena atau tepung jagung
Tepung
jagung atau tepung maizena terbuat dari saripati jagung yang banyak
dijadikan bahan perpaduan dengan tepung terigu. Adapun fungsinya adalah
melembutkan tekstur cake, merenyahkan kue kering dan mengentalkan sup,
saus, dan lainnya.
7. Tepung Panir
Tepung
panir atau tepung roti merupakan remahan dari roti yang bertekstur
kasar sehingga gorengan jadi bertekstur renyah, cepat matang dan tidak
menyerap minyak. Jenis makanan yang biasanya menggunakan teopung panir,
yakni : nugget, kroket, ayam, udnag, dan lainnya.
Setelah mengenal beberapa jenis tepung dan manfaatnya diatas, pastinya Anda tidak bingung lagi ketika mempraktikkan suatu masakan. Semoga informasi tentang Mengenal Nama-Nama Tepung, Beda Tepung dan Kegunaannya diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.
Tags : macam macam tepung dan kegunaannya, tepung maizena sama dengan tepung kanji, nama lain tepung terigu, nama lain tepung sagu, pengganti tepung maizena, merk tepung maizena di pasaran, tepung hunkwe terbuat dari, pengganti tepung sagu
Setelah mengenal beberapa jenis tepung dan manfaatnya diatas, pastinya Anda tidak bingung lagi ketika mempraktikkan suatu masakan. Semoga informasi tentang Mengenal Nama-Nama Tepung, Beda Tepung dan Kegunaannya diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.
Tags : macam macam tepung dan kegunaannya, tepung maizena sama dengan tepung kanji, nama lain tepung terigu, nama lain tepung sagu, pengganti tepung maizena, merk tepung maizena di pasaran, tepung hunkwe terbuat dari, pengganti tepung sagu