Kreasi Mama Punya Cerita - Tahu goreng mungkin sudah biasa Anda nikmati, bukan? Tapi gimana dengan kelezatan Tahu susu Krispy, apakah Anda berani menyebutnya biasa saja. Tahu susu krispy termasuk cemilan special karena bentuknya unik dan rasanya sangat gurih maksimal. Disebut tahu susu krispy mekrok atau mekar karena bentuknya unik, yakni kuncup, setengah mekar dan mekar maksimal. Bisa dibayangkan bagaimana tampilan tahu gorang yang mekar banget. Tahu dengan balutan tepung yang gurih dan super renyah ini bakal bikin rebutan keluarga. Anda bisa menjadikan cemilan ini untuk teman nonton TV, untuk lauk makan, bekal ke sekolah atau bisa juga untuk ide jualan yang menguntungkan. Lagi Viral, Pisang Geprek Thailand Renyah Gurihnya Bikin Susah Move On
Cara membuat tahu susu krispy mekrok juga sangat mudah banget. Ingin tahu caranya, simak langsung resep cara membuatnya berikut ini : Takoyaki 1000-an Untuk Jualan, Enaknya Nggak Kalah Sama Takoyaki Mahal. Begini Cara Membuatnya
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- 1 bkgs tahu susu (kalau nggak ada boleh ganti tahu biasa)
- 1 bgks tepung bumbu instan
Cara Membuatnya :
- Potong tahu menjadi empat biji
- Campurkan 2 sendok tepung bumbu instan, tuang air secukupnya. aduk merata. (dalam resep saya campur tepung maizena sesendok, karena kurang suka kalau keasinan)
- Sisa tepung kering dimasukkan dalam wadah
- Beri sayatan bentuk x pada tahu, tapi jangan sampai putus
- Celupkan tahu dalam tepung basah, balur hingga merata
- Gulingkan dalam tepung kering, aduk merata. (jika ingin hasilnya mekar banget, buka sayatan dan taburi tepung)
- Panaskan minyak dan goreng hingga kecokelatan dan kering