Jajanan dari Aci memang bikin ketagihan nih, kali ini saya akan bagikan resep jajanan khas Bandung yang bernama Cibay atau Aci Ngambay. jajanan dengan rasa yang enak banget, perpaduan dari tepung aci/kanji dengan kulit pangsit yang dibumbui dengan bumbu sederhana saja. Agar bentuk dan rasanya lebih menggugah selera, saya sengaja tambahkan bahan isian telor puyuh yang disukai anak-anak. Jika kalian ingin menggantinya dengan bahan favorit, boleh saja ya. Cibay bisa dijadikan cemilan keluarga tercinta, bekal anak ke sekolah atau bisa juga dijadikan bahan jualan yang menguntungkan. Jelas saja karena bahan-bahan yang dibuat sangat murah meriah.
Cibay enak kenyal |
Penasaran bagaimana cara membuat Cibay, simak resep dan caranya berikut ini :
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
8 sdm Tepung tapioka/kanji/aci
250 gr telor puyuh rebus
250gr kulit pangsit
3 siung Bawang putih/haluskan
1 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
sejumput penyedap rasa/vetsin
air segelas
Pelengkap :
Bubuk cabe
Saus sambal
Cara Membuat
- Campurkan bawang putih halus, garam, gula pasir dan penyedap rasa
- Campurkan tepung kanji dalam bumbu, lalu uang air sambil aduk-aduk hingga merata
- Tuang adonan dalam panci, panaskan dengan api kecil sambil diaduk-aduk hingga mengental
- Setelah adonan bening, matikan apinya
- Tunggu adonan agak dingin, lalu ambil sesendok-sesendok dan taruh dalam kulit pangsit
- Tambahkan telor puyuh, lalu lipat seperti amplop
- Panaskan minyak goreng, goreng Cibay hingga kering kecokelatan dna matang
- Cibay enak siap disajikan bersama saus sambal/bubuk cabai