Ide Bisnis Sate-Satean Angkringan Untuk Warung Kopi, Mudah Banget Loh!

Sering nongkrong di warung angkringan? Pasti dech pernah mencicipi menu sate-satean ala angkringan yang enak banget khan? Sate-satean diangkringan umumnya memiliki harga yang beragam, dari mulai dua ribu hingga lima ribu rupiah. Nah, banyak yang penasaran bagaimana sich cara membuat menu bakaran ala warung angkringan tersebut. Padahal untuk membuat menu sate-satean ala warung angkringan tidaklah sulit loh. Dengan bahan-bahan sederhana dan langkah yang tidak ribet, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Daripada penasaran, disini kita akan membagikan resep dan cara membuat menu sate-satean ala warung angkringan yang ngehits banget saat ini.
resep bakaran angkringan

Nggak usah basa-basi lagi ya, langsung simak resepnya berikut ini :

Bahan bakaran :

  • 250 gr kepala
  • 250 gr ceker
  • secukupnya bakso ikan
  • secukupnya bakso sapi
  • 250 gr cecek/kikil
  • sosis
  • tempe
  • telor puyuh

Bumbu Baceman :

  • 7 btr bawang merah
  • 4 siung bawnag putih
  • 1/2 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 2 sdm gula merah
  • 2 mata, asam jawa
  • 500 ml air kelapa
  • 1 btg serai
  • 1 ptg lengkuas
  • 3 lbr daun salam
  • 2 sdm kecap manis

Bumbu Olesan :

  • 10 btr cabai merah
  • 10 btr cabai rawit
  • 3 btr kemiri
  • 7 btr bawang merah
  • 7 btr Bawang putih
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt ketumbar bubuk
  • Tumis hingg aharum, lalu tambahkan kecap saat digunakan sebagai bumbu olesan

Cara Memasak :

  1. Siapkan bahan-bahan yang hendak digunakan untuk bakaran, misalnya : sosis, bakso, kikil, ceker, usus, kepala, dan lainnya
  2. Kukus dalam panci pengukus selama 20-30 menit
  3. Haluskan bahan baceman, lalu rebus dalam air kelapa
  4. Masukkan sereh, lengkuas dan daun salam
  5. masukkan bahan bakaran dan masak hingga bumbu meresap
  6. Tambahkan kecap manis 2-3 sdm
  7. Haluskan bumbu sambelan/olesan, lalu tumis dalam minyak panas hingga harum
  8. Tusuk bahan bakaran sesuai selera
  9. Campurkan bumbu olesan dengan kecap manis, lalu oleskan pada bahan yang akan dibakar
  10. Bakar hingga matang sambil diolesi hingga merata
  11. Setelah matang, sajikan sate-satean 

Tips Jualan Sate-Satean :


  • Pilih varian bahan yang akan dijadikan sate, misalnya : baso ikan, kulit ayam, usus ayam, kepala, telur puyuh, tempe, sosis, scalop dan masih banyak yang lainnya
  • Tentukan harga sate yang akan dijual, karena masing-masing harganya tidak sama ya
  • Buat rasa pedas berlevel-level agar lebih menarik, jadi pembeli bebas memilih mau level berapa untuk satenya
  • Kemasan yang menarik, karena rasa aja tidak akan lengkap kalau tidak didukung kemasan yang menarik untuk menu sate-satean Anda

Ternyata untuk membuat menu bakaran ala angkringan tidaklah sulit ya! Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk semua yaa!

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments