Buat Sendiri Jajanan Ngehits Di Bandung, Roti Kukus Panggang (Rokupang)

Kreasi Mama Punya Cerita - Bandung menjadi kiblatnya jajanan, karena seperti kita tahu ada banyak jajanan ngehits yang berasal dari kota tersebut. Salah satu jajanan bandung yang saat ini lagi ngehits adalah Roti Kukus panggang atau rokupang. Dibuat dari roti yang sudah jadi, disini saya pakai roti bahan hamburger yang kemudian diberi  isian bervariasi, dari yang manis hingga asin. Yang membuat jajanan ini istimewa adalah karena proses memasaknya, yakni dikukus/dipanggang.  Roti kukus panggang ini memiliki rasa yang sangat special, karena itu tak mengherankan jika sangat cocok dijadikan cemilan keluarga tercinta, bekal anak ke sekolah maupun ide jualan anak sekolah yang menguntungkan. Pentol Kuah Segernya Mantab, Bikin Nggak Nyadar Nambah Terus



Penasaran bagaimana cara membuat roti kukus panggang? Simak langsung resep cara membuatnya berikut ini : Segarnya Bikin Nagih Banget! Begini Cara Buat Tahu Walik Kuah Super Pedas

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

•    Roti burger (saya pake besar, isi 6 harganya 7.500)
•    Margarine

Isian manis (saya buat rasa cream cheese oreo) :

•    1 bgks Oreo
•    Keju prochiz spread/keju oles, secukupnya
•    1 bgks Susu kental manis

Isian Asin (rasa sostel panggang) :

•    2 btr sosis sapi
•    2 btr telor
•    Saus pedas secukupnya
•    Mayonnaise manis, secukupnya
•    Keju slice

Cara Membuatnya :

1.    Belah roti, olesi margarine sampai merata
2.    Untuk yang manis, olesi dengan keju oles, tambahkan oreo yang dipatah-patah, lalu kucuri Susu kental manis
3.    Untuk yang asin : panggang telor dan sosis dalam cetakan martabak mini, tata dalam roti bersama keju slice dan beri saus pedas serta mayonnaise
4.    Kukus dalam panic pengukus dan panggang dalam oven atau boleh pakai double pan selama kurang lebih 3 menit
5.    Roti Kukus Panggang siap disajikan
Rokupang ini memiliki rasa yang sangat istimewa, rotinya lebih empuk, lembut dan rasanya sangat juara. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments